Kebumen, Kilaskebumen.com – Pelunasan pembayaran haji tahun 2026 di wilayah Kabupaten Kebumen mencatat capaian menggembirakan. Hingga penutupan pelunasan, realisasi pembayaran mencapai 102 persen dari total kuota yang ditetapkan. Kabupaten Kebumen bahkan menjadi salah satu daerah dengan kuota jamaah haji terbanyak di Jawa Tengah.

Plt Kepala Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Kebumen, Suwaibatul Aslamiyah, menyampaikan bahwa pelunasan pembayaran haji telah resmi ditutup pada Jumat, 9 Januari 2026. Untuk tahun ini, Kabupaten Kebumen mendapatkan kuota sebanyak 1.744 jamaah.

“Total jamaah calon haji yang sudah melakukan pelunasan mencapai 1.779 orang, terdiri dari 1.686 jamaah non cadangan dan 93 jamaah cadangan. Alhamdulillah sudah mencapai kuota, bahkan 102 persen untuk pelunasan haji di Kabupaten Kebumen,” ujarnya, Rabu (14/1/2026).

Suwaibatul menjelaskan, jamaah calon haji yang dijadwalkan berangkat pada tahun ini merupakan pendaftar haji sejak tahun 2012–2013. Namun demikian, jamaah cadangan yang telah melunasi biaya haji belum tentu seluruhnya bisa berangkat pada tahun ini.

“Mereka sudah membuat surat pernyataan kesiapan berangkat atau tidak. Bisa jadi jamaah cadangan ini nantinya masuk ke kabupaten lain yang seat-nya masih kosong,” terangnya.

Pasca penutupan pelunasan, pihak Kementerian Haji dan Umrah Kabupaten Kebumen kini mulai fokus pada persiapan dokumen keberangkatan, terutama terkait penerbitan visa haji yang dijadwalkan mulai 9 Februari 2026. Adapun keberangkatan jamaah calon haji asal Kebumen direncanakan mulai 22 April 2026 melalui Bandara Internasional Yogyakarta.

“Embarkasinya nanti di hotel untuk wilayah Kedu dan DIY,” jelasnya.

Sebelumnya, jamaah calon haji Kebumen biasanya diberangkatkan melalui Bandara Internasional Adi Soemarmo Solo (SOC). Namun, kebijakan tersebut kini dialihkan oleh pemerintah pusat karena padatnya penerbangan haji dari Solo.

Ia juga mengimbau para jamaah untuk segera menyerahkan paspor yang masih disimpan di rumah ke Kantor Kementerian Haji Kabupaten Kebumen.

“Bagi jamaah haji mandiri, proses bio visa dilakukan langsung di kantor kami. Sedangkan jamaah yang tergabung dalam KBIH dipersilakan berkoordinasi dan menyerahkan berkas melalui KBIH masing-masing,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *